KORANBOGOR.com, SURAKARTA-Rumah Budaya Kratonan Surakarta dikenal sebagai wadah untuk mengekspresikan kecintaan dan semangat atas pelestarian seni budaya, hal ini diantaranya rutin menyelenggarakan kegiatan – kegiatan yang mendorong literasi sejarah sebagai dasar pembangunan karakter bangsa. Khusus memperingati HUT RI Ke 74, digelar kegiatan Pembukaan Pameran Bedah Buku Terpanjang di Indonesia, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kostribusi kepada masyarakat
Sehubungan dengan penyelenggaraan kegiatan tersebut Anggota Babinsa Kelurahan Kratonan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta, Serka Yudi Widiyanto dan Sertu Abdulah Rumbawa, ikut aktif dengan melaksanakan giat pengamanan di Rumah Budaya Kratonan Jl Manduro No.6 Kartotiasan Kratonan Kelurahan Kratonan Kecamatan Serengan Kota Surakarta. Selasa (27/28/2019).
Adapun tujuan pengamanan ini untuk mencegah timbulnya gangguan keamanan dan hal-hal lain yang tidak di inginkan sekaligus ikut berpartisipasi memeriahkan kegiatan ini.
Tampak hadir pada acara bedah buku dan pameran buku terbesar di Indonesia tersebut Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan Aditiya Warman, beserta jajarannya, Rektor IAIN Prof.Dr. Mudofir dan tamu undangan. (Agus Kemplu).