Umumkan Mahfud MD Cawapres Ganjar Pranowo Tanpa Dihadiri Jokowi , Pengamat : Jokowi Bukan Kader Penting Lagi

Harus Baca

KORANBOGOR.com,JAKARTA-Pengumuman Mahfud MD sebagai bakal calon wakil presiden (Bacawapres) Ganjar Pranowo hari ini tanpa dihadiri Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Menanggapi hal tersebut, pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Ujang Komarudin menilai Presiden Jokowi saat ini dianggap bukan kader penting PDI Perjuangan lagi.

Selain karena sedang berada di luar negeri, Jokowi dan PDIP saat ini disebut sudah berbeda arah dan pilihan.

“PDIP harus mengambil keputusan tegas dengan tidak mengundang Jokowi, tidak menjadikan Jokowi sebagai kader penting lagi di PDIP karena mungkin Jokowi punya pilihan sendiri, jalan sendiri,” katanya.

Menurut Ujang, Jokowi tampak keukeuh menjadikan putranya Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto yang notabene berbeda kubu dan koalisi.

Hal ini membuat hubungan Jokowi dengan PDI Perjuangan terutama Ketua Umum Megawati Soekarnoputri menjadi tak harmonis lagi.

“Memang hubungannya sedang tidak baik-baik saja, sedang tidak bagus dengan Megawati. Megawati dengan PDIP sangat tahu persis bahwa Gibran diloloskan MK itu oleh Jokowi untuk dijadikan sebagai Cawapresnya Prabowo,” kata dia. Ujang menambahkan, pada pemilihan presiden kali ini, ada rivalitas politis yang tercipta antara Jokowi dan Megawati.

“Yang di mana Jokowi dianggap tidak manut, tidak taat, tidak patuh terhadap keputusan partai yang mengusung Ganjar,” tambahnya.

Sebelumnya, Menko Polhukam Mahfud MD resmi menjadi bakal cawapres pendamping bakal capres 2024 Ganjar Pranowo. Hal itu seperti tertuang dalam rapat konsolidasi parpol pendukung Ganjar di kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/10).

Megawati tampak menjadi sosok yang mengucapkan nama Mahfud untuk menjadi pendamping Ganjar pada Pilpres 2024.

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, maka calon wakil presiden yang dipilih PDI Perjuangan yang akan mendampingi Bapak Ganjar Pranowo itu Bapak Profesor Mahfud MD,” kata Presiden kelima RI itu dalam rapat konsolidasi parpol pendukung Ganjar di kantor DPP PDIP.

Pengumuman tersebut dihadiri oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri,Ketum PPP Muhamad Mardiono,Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo atau Hary Tanoe,Ketum Hanura Oesman Sapta Odang

Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden (TPNGP) Arsjad Rasjid bersama Wakil Ketua TPNGP Andika Perkasa dan Gatot Eddy Pramono juga hadir dalam prosesi pengumuman.

Namun, Jokowi yang merupakan kader partai tersebut justru tak hadir karena disebut sedang ada agenda kepresidenan di luar negeri.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

FOOD FOR GOOD CARA SHARP INDONESIA AJAK MASYARAKAT BERSEDEKAH DI BULAN SUCI RAMADAN

KORANBOGOR.com,JAKARTA-Program Sharp Bersedekah kembali menjumpai konsumen Sharp di wilayah Jakarta, Sharp Bersedekah merupakan program CSR (Corporate SocialResponsibility) Sharp Indonesia...

Berita Terkait