Nani Afrida dan Bayu Wardhana Pimpin AJI Indonesia Periode 2024-2027

Harus Baca

KORANBOGOR.com,PALEMBANG-Nani Afrida dan Bayu Wardhana terpilih sebagai Ketua Umum-Sekretaris Jenderal Aliansi Jurnalis Independen (AJI) periode 2024-2027.

Keduanya menang mutlak dalam Kongres XII AJI di Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (5/5/2024) malam.Pasangan nomor urut 1 itu meraih total perolehan suara elektoral 90.

Keduanya mengalahkan pasangan nomor urut 2, Aloysius Budi Kurniawan – Iman Dwi Nugroho dengan perolehan suara elektoral 42.

Lalu, pasangan nomor urut 3 Ika Ningtyas Unggraini – Laban Abraham Laisila dengan perolehan suara elektoral 48. Kemudian, pasangan nomor urut 4, Edy Can – Asep Saefullah dengan perolehan suara elektoral 37.

Usai terpilih, Nani menegaskan akan fokus mengadvokasi produk-produk hukum yang belum cocok dengan isu kemerdekaan pers serta mengadvokasi jurnalis yang terjerat kasus hukum.

“Isu kemerdekaan pers tidak bisa diperjuangkan sendirian, kita harus bergerak bersama-sama,” kata Nani.

Ketua Umum AJI 2021-2024 Sasmito Madrim menyampaikan, dirinya mengapresiasi proses pemilihan Ketua Umum-Sekretaris Jenderal AJI 2024-2027 yang berlangsung dengan sistem demokrasi yang baik.

Dirinya berharap, ketua umum-sekretaris jenderal terpilih bisa fokus mendorong kesejahteraan dan profesionalisme serta kemerdekaan pers yang lebih baik.Diketahui, pemilihan ketua umum dan sekretaris jenderal AJI Indonesia periode 2024-2027 ini mengunakan sistem elektoral.

Elektoral merupakan sistem proporsionalitas suara dalam pengambilan keputusan di dalam Kongres AJI, dan telah diberlakukan sejak Kongres AJI tahun 2000.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Merayakan Alumni Australia di acara Gig on the Green

KORANBOGOR.com,JAKARTA-Kedutaan Besar Australia di Jakarta menyelenggarakan festival "Gig on the Green" untuk para alumni Australia pada 7 September, dengan...

Berita Terkait