KORANBOGOR.vom,JAKARTA-Dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Republik Indonesia, Maxim mengajak ratusan mitra driver yang berlokasi di wilayah Jabodetabek untuk berpartisipasi dalam kegiatan konvoi akbar.
Lebih dari 300 mitra driver dan staf Maxim di seluruh Jabodetabek ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Konvoi dimulai dari Kantor Pusat Maxim Jakarta di Pejaten hingga menuju titik akhir di kawasan wisata Kota Tua Jakarta.
Setelah mencapai kawasan Kota Tua Jakarta, seluruh peserta konvoi
melakukan kegiatan berupa bersih-bersih sampah di wilayah tersebut.
Selain itu, peserta konvoi juga ikut membagikan 400 kotak makanan kepada
orang-orang yang kurang mampu.
Development Director Maxim Indonesia, Dirhamsyah mengatakan bahwa
kegiatan konvoi ini tidak hanya bertujuan untuk merayakan kemerdekaan,
tetapi juga untuk mempererat tali silaturahmi antara driver dan
masyarakat sekitar.
“Selain itu, kami juga ingin menunjukkan dukungan kami terhadap para driver yang telah menjadi bagian penting dari komunitas kami.” ujarnya.
Tidak hanya itu saja, Maxim juga memberikan perjalanan gratis kepada
penggunanya selama satu hari pada 17 Agustus 2024.
Perjalanan gratis diberikan kepada pengguna yang memesan layanan Maxim Car dan mendapatkan kendaraan berlogo burung Garuda.
Dirham menambahkan, kegiatan yang dilakukan kali ini dilakukan guna
memberikan semangat baru dan memperkuat tali silaturahmi antar mitra
driver Maxim dengan masyarakat di seluruh Indonesia.
“Kegiatan ini juga sekaligus mengingatkan kita semua tentang betapa pentingnya membantu sesama dan menjalin silaturahmi dengan berbagai lapisan masyarakat.” tutupnya.