Jadi Korban Demo Tolak Revisi UU Pilkada , Mata Kiri Andi Andriana Butuh Operasi Lanjutan

Harus Baca

KORANBOGOR.com,BANDUNG-Andi Andriana,mahasiswa semester V Universitas Bale Bandung (Unibba), harus menjalani operasi mata. Dia diduga terkena lemparan batu dari arah aparat kepolisian saat kericuhan terjadi. 

media ini melaporkan, mahasiswa prodi ilmu pemerintahan itu mengalami cedera serius di mata kiri saat turut berdemonstrasi menolak revisi Undang-Undang Pilkada pada Kamis (22/8) malam di depan gedung DPRD Jawa Barat di Kota Bandung .

Dia kini dirawat di RS Mata Cicendo, Kota Bandung.

Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Unibba Fauzi Septian menyebut kondisi mata Andi sangat mengkhawatirkan dan harus operasi lanjutan untuk menyelamatkan sisa penglihatannya. ’

’Kami sangat menyesalkan kejadian ini. Tindakan represif dari aparat kepolisian tidak bisa dibiarkan begitu saja,’’ ujar Fauzi kemarin (23/8).

Dia memaparkan, insiden itu bermula ketika korban bersama tiga temannya bergabung dengan massa aksi di gedung DPRD Provinsi Jawa Barat. Situasi mulai memanas sekitar pukul 16.00. Namun, kericuhan baru benar-benar pecah pukul 17.30 WIB.

’’Dalam upaya menyelamatkan diri, sebagian besar massa dievakuasi ke titik aman seperti Gedung Sate. Di tengah kepanikan itu, Andi bersama temannya, Jawir, memutuskan untuk kembali memeriksa keadaan dan membantu peserta aksi lainnya,’’ ungkapnya.

Sayang, ketika mencoba memperbaiki sepatunya yang terlepas, Andi terjatuh. ’’Dan saat bangkit, sebuah batu yang diduga dilemparkan oleh oknum polisi menghantam mata kirinya dengan keras,’’ sambungnya.

Seusai terkena lemparan batu itu, Andi segera dilarikan ke RS Hasan Sadikin untuk mendapat pertolongan pertama. Kondisi yang memburuk memaksa tim medis untuk merujuknya ke RS Mata Cicendo agar dapat menjalani operasi mata.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Kerugian Publik Rp 63 Triliun,Kuota Internet Hangus Diduga Dijual Ulang

KORANBOGOR.com,JAKARTA-Praktik kuota internet hangus bukan sekadar merugikan konsumen secara individual tetapi berpotensi menimbulkan kerugian ekonomi masyarakat dalam skala masif...

Berita Terkait