KORANBOGOR.com-Pierre Sage, Kamis (11/1),diberi tugas untuk membuat Lyon bertahan di Ligue 1 setelah membantu Les Gones keluar dari dasar klasemen.
Pelatih berusia 44 tahun,yang menggantikan Fabio Grosso sebagai pelatih interim,akhir November lalu,ketika Lyon berada di dasar klasemen,membantu klub itu meraih tiga kemenangan beruntun sehingga kini dikontrak hingga akhir musim.
Berkat tiga kemenangan beruntun itu,Lyon kini berada di peringkat 15 klasemen Ligue 1,unggul empat poin dari dua peringkat terbawah, yang dipastikan terdegradasi.
Lyon juga melaju ke babak 16 besar Coupe de France. Sage merupakan pelatih keempat Lyon pada musim ini setelah Laurent Blanc,Jean-Francois Vulliez, dan Grosso.
Saat ini, Lyon tengah dalam rangkaian empat kemenangan beruntun tanpa kebobolan satu gol, prestasi pertama mereka sejak 2017.