Pebulutangkis Putri,Gregoria Mariska Tanjung Gagal Ke Semifinal

Harus Baca

Gregoria Mariska Tunjung akan melawan An Se Young dalam semifinal Olimpiade Paris 2024. (REUTERS/Hamad I Mohammed)

KORANBOGOR.com-Meski telah berjuang keras pebulutangkis putri Indonesia Gregoria Mariska Tanjung gagal melangkah ke semifinal tunggal putri Olimpiade Paris.Dalam pertandingan perempat final, Minggu (4/8), ia takluk dari unggulan teratas An Se Young.

Gregoria yang memenangi gim pertama dengan 21-11, tidak mampu mempertahankan performanya di gim berikutnya dan kalah 13-21.

Di gim ketiga, Se Young yang tampil percaya diri langsung memimpin 3-0. Gregoria  mampu mengejar 2-5. Akan tetapi Se Young terus melesat hingga unggul dengan selisih sepuluh poin 13-3.

Gregoria yang sebelum laga ini berjanji akan tampil habis-habisan, berupaya bangkit . Ia mampu mengejar 13-16. Akan tetapi, se telah berpindah bola, Se Young kembai mampu menambah angka 19-13, sebelum akhirnya menutup laga ini dengan 21-16.

Dengan kekalahan ini, tim bulutangkis Indonesia gagal membawa pulang medali olimpiade. Hasil ini juga memperpanjang rekor buruk Gregoria yang tidak pernah menang menghadapi rivalnya dari Korea Selatan tersebut

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

BSI Maslahat Jalankan Program Pesantren Sehat di Yayasan Tijarotal Lantabur Palembang

KORANBOGOR.com,PALEMBANG-Kantor PerwakilanBSI Maslahat Palembang melaksanakan Program Pesantren Sehat 2025 selama dua hari pada 10-11 Januari 2025 di Yayasan Tijarotal...

Berita Terkait