Arist Merdeka Sirait Tutup Usia

Harus Baca

KORANBOGOR.com,JAKARTA-Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Arist Merdeka Sirait, 63, meninggal dunia. Arist meninggal di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur pada Sabtu (26/8) pukul 08.30 WIB.

Berita duka diperoleh dari Raihanif Putra, salah satu staf Komnas PA. “Telah berpulang ke Rumah Bapak, Arist Merdeka Sirait pada Sabtu 26 Agustus 2023 di Rumah Sakit Polri Kramat Jati,” kata Raihanif.

Raihanif menyebut Arist memang telah menjalani perawatan di rumah sakit tersebut sebanyak dua kali. “Namun kembali ke Rumah Sakit Polri Senin kemarin, masih diobservasi tim dokter penyakitnya apa, tapi saat ini sudah meninggal dunia,” kata dia.

Saat ini jenazah Arist sudah dibawa ke rumah duka di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Semasa hidupnya, Arist aktif di Komnas PA. Almarhum juga aktif di Gereja.

Arist ialah warga Kelurahan Jatijajar, Kecamatan Tapos, Kota Depok, Jawa Barat dan merupakan warga Jemaat Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Pasar Rebo, Jalan Kiwi, Kelurahan Cibubur, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur.

Menurut Sintua HKBP Pasar Rebo, Willem Panjaitan, Almarhum selalu kebaktian Gereja pada pagi hari pukul 07.00 WIB setiap minggu. Almarhum juga aktif ikut dalam paduan suara bapak-bapak atau mannen koor di Gereja HKBP.

“Beliau setiap hari minggu selalu rutin ke Gereja dan aktif sebagai mannen koor bapak-bapak,” kata Willem, Sabtu (26/8).

(Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Porsche Sprint Challenge Indonesia 2024 Akan Digelar Bulan Agustus

KORANBOGOR.com,JAKARTA-Setelah sukses di musim perdananya tahun lalu,Porsche Sprint Challenge Indonesia akan segera memulai musim keduanya pada Agustus mendatang....

Berita Terkait