Leadership Project Incubator, Ajang Matangkan Gagasan !!

Harus Baca

KORANBOGOR.com-Menguatkan keterampilan ‘skill’ personal dalam mengelola project yang berdampak berkelanjutan merupakan salah satu tujuan diadakan Leadership Project Incubator.

Dalam Opening Speech,Bayu Chandra Winata,GM Kepemimpinan Literasi Bangsa menyoroti peran Leadpro sebagai wadah untukmematangkan gagasan-gagasan yang telah dibuat oleh peserta.

Dia juga menekankan pentingnya konsistensi,perluasan dampak bagi masyarakat, serta niat yang tulus untuk mencari rida Allah dalammenjalankan project-project mereka.

Konsep mematangkan gagasan yang dibuat adalah langkah awal yang sangat penting dalam setiap project.Leadpro memberikan kesempatan bagi peserta untuk mendalami ide-ide mereka,mengasahnya dengan perspektif baru,dan mengembangkannya menjadi rencana yang lebih matang dan berkelanjutan.

Dengan cara ini, project yang mereka jalankan memiliki dasar yang kuat dan dapat memberikan dampak yang signifikan bagi masyarakat.

Konsistensi adalah kunci untuk keberhasilan guna melatih kesabaran para peserta. Bayu menekankan pentingnya untuk tetap teguh pada tujuan dan nilai-nilai yang mendasari project,bahkan ketika dihadapkan pada tantangan dan rintangan.Dengan konsistensi, peserta diharapkan dapat menumbuhkan sikap sabar pada dirinya.

“Kesabaran bukan hal mudah karena akan ada tantangan, menjadi ujian bagi para penerima manfaat apakah mereka siap membersamai masyarakat dengan kuat atau tidak” ucap Bayu.

Lebih jauh lagi, Bayu juga menekankan pentingnya untuk memperluas dampak bagi masyarakat. Sebuah project yang sukses bukan hanya tentang mencapai tujuan individu, tetapi juga tentang memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat luas.

Peserta diharapkan untuk mempertimbangkan cara-cara untuk menjadikan project mereka lebih inklusif,berkelanjutan,dan berdampak positif bagi seluruh komunitas.Tidak kalah pentingnya,Bayu mengingatkan peserta untuk selalu mengedepankan niat yang tulus dalam menjalankan project-project mereka.

Mencari rida Allah menjadi landasan moral yang sangat penting dalam setiap langkah yang diambil.

Dengan memiliki niat yang tulus, peserta dapat memastikan bahwa upaya mereka didasarkan pada nilai-nilai yang benar dan memberikan manfaat tidak hanya dalam kehidupan dunia, tetapi juga di akhirat.

“Berikan kontribusi terbaik untuk mencapai keridaan Allah agar menjadi Ahsanu Amal.

Jadikan sebagai langkah mengokohkan nilai integritas” tutup Bayu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Porsche Sprint Challenge Indonesia 2024 Akan Digelar Bulan Agustus

KORANBOGOR.com,JAKARTA-Setelah sukses di musim perdananya tahun lalu,Porsche Sprint Challenge Indonesia akan segera memulai musim keduanya pada Agustus mendatang....

Berita Terkait