KORANBOGOR.com-Siapa bilang perempuan nggak bisa berwirausaha? Saat ini sudah banyak sekali perempuan yang mulai membangun usahanya sendiri.
Namun sebelum memulai wirausaha perempuan wajib membekali dirinya dengan beberapa skill atau ketrampilan dasar.
Perempuan saat ini memiliki peran penting dalam membangun masa depan dunia usaha yang dinamis dan berkembang.
Apalagi pemberdayaan perempuan dan anak perempuan menjadi salah satu komponen dalam Sustainable Development Goals 2030.
Bagi Anda, para perempuan yang ingin mencoba menjajal peluang usaha menjadi wirausaha mandiri jangan lupa untuk membekali diri dengan beberapa keterampilan yang dapat membantu menyukseskan usaha Anda.
Kira-kira skill atau keterampilan apa saja yang dibutuhkan perempuan agar dapat sukses berwirausaha?
Berikut ini beberapa skill yang harus dikuasai para perempuan sebelum memulai usahanya sendiri.
1. Manajemen Keuangan
Manajemen keuangan merupakan salah satu hal dasar paling penting yang wajib dimiliki perempuan sebelum terjun ke dunia usaha.
Manajemen keuangan bisanya menyangkut neraca, kontrak, pengecualian pajak, dan akuntansi.
Memang tampak rumit, tetapi memiliki banyak manfaat. Memahami neraca misalnya, akan membantu Anda mampu memutuskan berapa banyak yang mampu uang yang dapat Anda belanjakan dalam suatu waktu.
Melacak pengeluaran atau investasi usaha memungkinkan Anda memiliki gambaran yang lebih baik tentang ROI (Return on Investment) dan membuat keputusan bisnis yang lebih baik.
2. Komunikasi dan negosiasi
Komunikasi dan negosiasi merupakan dua hal yang tidak bisa Anda lepaskan dari dunia usaha sehari-hari. Skill ini memegang peranan penting dalam operasional usaha Anda sehari-hari.
Skill komunikasi dapat membantu Anda membangun hubungan kerja yang baik dan awet. Selain itu juga membangun networking yang baik dengan rekan kerja.
Sementara skill bernegosiasi dapat berguna dalam membangun mitra kerja sama dengan calon investor, pelanggan, calon klien, dan sebagainya.
Dengan menguasai cara berkomunikasi dan bernegosiasi memastikan usaha Anda memiliki representasi terbaik.
3. Kepemimpinan
Setiap pengusaha perempuan harus belajar untuk memiliki skill kepemimpinan yang baik. Pemimpin merupakan pucuk dari usaha yang Anda jalankan.
Pemimpin yang baik dapat membuat pekerjanya manaruh respek dan kepercayaan terhadap dirinya.
Sebaliknya pemimpin yang tidak memiliki skill kepemimpinan akan membuat membuat usaha terpuruk.
Skill kepemimpinan akan mengambil peran manajerial. Pemimpin bertanggung jawab memotivasi karyawan agar dapat bekerja dengan nyaman, bahagia, dan produktif
4. Delegasi dan Manajemen Waktu
Manajemen waktu sangat penting dalam mengelolas sebuah usaha. Anda harus mengetahui hal-hal apa saja yang menjadi prioritas untuk dikerjakan.
Sebagai pemilik usaha, tentu Anda memiliki tugas yang banyak mulai dari menulis email, mengurus pemasaran produk, bertindak akuntan juga.
Agar hal itu dapat dikerjakan seluruhnya dengan baik, maka Anda memerlukan skill dalam manajemen waktu.
Selain itu, Anda juga harus memiliki kemampuan untuk mendelegasikan tugas kepada orang yang dipercaya mampu melakukannya. Tidak semuanya bisa Anda pegang seorang diri. Belajarlah untuk percaya kepada orang lain.
5. Membangun Jaringan
Jaringan atau networking salah satu hal penting dalam membangun sebuah usaha. Skill membangun jaringan tidak serta merta muncul begitu saja, melainkan Anda harus memupuknya sejak lama.
Hal ini juga erat kaitannya dengan skill komunikasi. Mulai sekarang cobalah mulai membangun relasi untuk mengembangkan jaringan.
Membangun jaringan dapat dimulai dari lingkup terkecil, misalnya lingkungan keluarga dan saudara, lingkungan pertemanan, dan sebagainya.
Lambat laun Anda akan semakin mahir membangun jaringan misalnya dengan orang-orang yang memiliki kedudukan penting.