Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho mendorong seluruh jajaran polisi lalu lintas (polantas) aktif membangun komunikasi dua arah dengan masyarakat melalui media sosial.)
KORANBOGOR.com,JAKARTA-Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho mendorong polisi lalu lintas (polantas) untuk aktif membangun komunikasi dua arah dengan masyarakat melalui media sosial.
Menurutnya, di era digital, media sosial bukan hanya alat sosialisasi kebijakan, tetapi juga ruang penting untuk mendengar aspirasi, kritik, dan masukan publik.“Media sosial menjadi jembatan transparansi dan partisipasi publik.
Setiap kritik dan saran harus dijadikan pedoman untuk memperbaiki diri dan bertindak secara bertanggung jawab,” ujar Agus (30/6/25)
Ia menegaskan, Korlantas Polri berkomitmen untuk terus berbenah, lebih adaptif, dan terbuka terhadap tantangan zaman guna meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian, khususnya di bidang lalu lintas.
Momentum ini sejalan dengan peringatan HUT ke-79 Bhayangkara, yang menjadi waktu penting bagi Polri untuk merefleksikan kinerja dan komitmen terhadap pelayanan publik.
“Hari Bhayangkara bukan hanya seremonial, tetapi momen refleksi dan koreksi diri.
Sudahkah kita benar-benar menjadi polisi yang hadir untuk rakyat, bekerja dengan hati, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat?” tutup Agus.



